Rutin Pantau Wilayah Binaan, Babinsa 0827/17 Dungkek Laksanakan Komunikasi Sosial

    Rutin Pantau Wilayah Binaan, Babinsa 0827/17 Dungkek Laksanakan Komunikasi Sosial

    SUMENEP - Melaksanakan pembinaan komunikasi sosial (Komsos) menjalin keakraban dengan warga binaan merupakan tugas pokok Babinsa. Salah satunya dengan melakukan komunikasi sosial dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaannya.

    Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 17/Dungkek Kodim 0827/Sumenep Serda Saluki, dalam menjalin rasa keakraban serta kebersamaan yang baik dengan warga di Dusun Telbuk Desa Lapa Daya Kecamatan Dungkek Kabupaten Sumenep, Jumat (8/3/2024).

    Dalam kegiatan Komsosnya ia mengatakan, kegiatan ini untuk mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya.

    “Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dengan Rakyat”, ucap Serda Saluki.

    “Dengan Babinsa yang selalu memantau wilayah desa binaannya, maka Babinsa akan tau permasalahan di desanya. Sehingga jika ada permasalahan dengan cepat dapat diatasi dan diselesaikan, ” imbuhnya

    Babinsa juga berharap kepada warga masyarakat senantiasa saling menjaga dan peduli dengan situasi yang berkembang serta saling membantu satu sama lain.

    Kegiatan ini mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TNI Ajak Warga Kerja Bakti Perbaiki Jalan...

    Artikel Berikutnya

    Tak Hanya Membantu Petani, Babinsa di Lenteng...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia
    Kapusbintal TNI: Peningkatan Ekonomi Mustahik Melalui UMKM
    Tim Persit Puspenerbad Juara Lomba Voli Antar Cabang Sejajaran PG Mabesad
    Penyuluhan Kesehatan Semarakkan HUT Ke-56 Puskes TNI
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Pembukaan Tanwir Dan Resepsi Milad Ke-112 Muhammadiyah

    Tags